Jumat, 21 Januari 2011

25 Januari 2011

SELASA, 25 JANUARI 2011 – Pesta Bertobatnya St. Paulus
MARKUS 16:15-18

16:15 Lalu Yesus berkata kepada mereka, "Pergilah ke seluruh dunia dan siarkanlah Kabar Baik dari Allah itu kepada seluruh umat manusia.
16:16 Orang yang tidak percaya akan dihukum. Tetapi orang yang percaya dan dibaptis, akan selamat.
16:17 Sebagai bukti bahwa mereka percaya, orang-orang itu akan mengusir roh jahat atas nama-Ku; mereka akan berbicara dalam bahasa-bahasa yang tidak mereka kenal.
16:18 Kalau mereka memegang ular atau minum racun, mereka tidak akan mendapat celaka. Kalau mereka meletakkan tangan ke atas orang-orang yang sakit, orang-orang itu akan sembuh."
AYAT EMAS- Mrk 16:15
 "Pergilah ke seluruh dunia dan siarkanlah Kabar Baik dari Allah itu kepada seluruh umat manusia.


“ FACEBOOK “

Setiap hari Tessa selalu membuka facebook. Bila sudah online dan asyik curhat dengan teman-temannya yang ada di dunia maya, ia tidak mau lagi diganggu oleh urusan lain. Lama kelamaan. Bahkan setiap kali dimintai tolong ayah dan ibunya pun ia selalu menolaknya dengan alas an sedang sibuk. Kini, Tessa telah memiliki ribuan teman di dunia maya, tapi ia tidak punya teman di rumah
Bijaklah menyikapi kemajuan teknologi. Teknologi diciptakan untuk menunjang kebutuhan manusia. Jangan sampai kita justru diperbudak oleh teknologi. Mari kita teladani sikap Santo Paulus yang tak kunjung henti mewartakan kabar gembira kepada semua orang. Manfaatkan kemajuan teknologi, termasuk facebook maupun tweeter, untuk mewartakan kabar keselamatan Kerajaan Allah kepada semua orang untuk kebaikan hidup kita.
              ( Sheline )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar